vestigial sebagai bukti adanya evolusi

VESTIGIAL 
   Banyak spesies hewan yang mempunyai organ atau bagian dari organ yang kecil dan tidak berfungsi atau hanya mempunyai sebagian fungsi dari organ homolog pada soesies lain yang berkembang dengan baik. Kita namakan organ yang demikian itu dengan istilah Vestigial. Terdapat banyak contoh dari organ vestigial : gelang panggul ikan paus, otot aurikel pada daun telinga kita, vertebra ekor (koksiks) kita, lipatan semilunar pada kelopak mata kita. Lipatan seminular ini tidak bergerak melalui permukaan mata dan membantu membersihkannya seperti yang dilakukan oleh organ homolognya pada hewan lain yaitu membran niktitans. Tulang ekor kita dan gelang panggul ikan paus masih berfungsi sebagai tempat pertautan bagi beberapa otot velvis, tetapi sekali lagi, ini merupakan salah satu fungsi velvis dan ekor yang berkembang dengan baik. Adanya organ vestigial dapat diduga pada waktu spesies leluhur berkembang dan menyesuaikan diri pada cara hidup yang berlainan. Beberapa organ lalu menjadi lebih penting sedangkan yang lain menjadi kurang penting. Berikut gambar mengenai organ vestigial :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar